Chelsea pasti terpeleset (Foto: reuters)
Kichikopedia, MANCHESTER – Pemain tengah Manchester City, Samir Nasri, tidak berpikir Chelsea adalah tim yang spesial. Menurut dia, seiring berjalannya waktu pasukan Jose Mourinho tersebut pasti akan terpeleset dari puncak klasemen Premier League.
Kemenangan Chelsea atas Everton pada hari Rabu menjaga keunggulan tujuh poin dari City, yang menguntit di posisi kedua. Adapun di partai lain, The Citizensjuga meraup tiga poin saat mengalahkan Stoke City dengan skor 1-4.
Nasri adalah salah satu pahlawan City di Britannia Stadium dengan sumbangan satu gol serta sebuah assist. Pesta Manchester Biru juga dibarengi dengan kelegaan Sergio Aguero yang mengakhiri masa paceklik gol sejak November 2014.
Mantan gelandang Arsenal itu, percaya City akan terus mengoleksi poin penuh di setiap pertandingan dan memangkas jarak dengan Chelsea. Lebih lanjut, menurut Nasri, The Roman Emperor bukan sebuah tim yang spesial apalagi sempurna.
“Buat saya mereka (Chelsea) sama sekali tidak spesial, dan saya yakin mereka akan membuat kesalahan. Kami hanya tertinggal tujuh poin, dan tidak memersalahkan hal itu. Kami hanya akan berusaha meraih poin sebanyak mungkin dan menunggu kesalahan mereka,” ucap Nasri, seperti dilansir Goal, Sabtu (14/2/2015).
“Ketika saya melihat permainan mereka, saya merasa mereka tidak fantastis. Mereka hanya kuat dan memiliki penyerang yang bagus di depan,” pungkasnya.
sumber: okezone.com
0 comments:
Post a Comment